Mesin Vibrator Pengaduk

Mesin Penggetar atau Vibrator

WikiKomponen – Cara kerja mesin vibrator pengaduk untuk industri, mesin getar atau vibrator , mesin pemisah tepung, bubuk atau partikel bekerja dengan menggunakan prinsip getaran magnetik akibat aliran listrik pada inti besi. Material bubuk dipisahkan berdasarkan ukurannya sesuai penempatannya , sehingga tidak perlu dilakukan penyaringan manual. Saat mesin dialiri lisrik, alat tersebut akan bergetar, tepung akan disaring atau dipisahkan karena ada.

Mesin Penggetar atau Vibrator

Daftar Isi

Fungsi Mesin Pengaduk Industri atau Vibrator

Pada industri berbeda, tujuan penggunaan mesin getar pemilah bisa saja berbeda. Sebagian untuk memisahkan ukuran partikel seperti tepung, gula, garam, kopi, bubuk lainnya. Sedangkan pada industri seperti farmasi dipakai untuk mengaduk atau mencampur. Lain halnya bagian packaging mesin penggetar dipergunakan untuk memindahkan atau mengisi pil . Di mesin penghitung atau pencacah, partikel harus dipindahkan secara partial agar dapat dihitung satu-persatu melalui counter atau melalui timbangan .

Yang menarik adalah cara kerja mesin ini yang ternyata tidak terlalu rumit. Beberapa waktu yang lalu, salah satu klien saya meminta untuk memperbaiki mesin tersebut. Setelah kami cek, ternyata mesin tersebut tidak serumit yang dibayangkan banyak orang.

Diluar fungsinya yang luar biasa dan pangsa pasar mesinnya yang sangat besar, ternyata inti mesin tersebut hanya sebuah chamber, sebuah trafo magnetik penggerak atau penggetar, dan sebuah power supply untuk control saja. Tentu, disamping itu terdapat komponen pengaman, saklar, lampu indikator, motor rotari untuk memutar tabung pencampur atau pemisah.

Khusus untuk trafo, kami membelinya dari salah satu supplier kami di Tangerang yang sudah tidak asing lagi. Namun karena tidak banyak yang mengetahui perusahaan tersebut, maka kami berikan link tersebut agar mudah ditemukan.

Karena mounting trafo magnetiknya sedikit berbeda, kami memintanya untuk sekalian membuatkannya di bengkel. Dengan menyertakan ukuran yang diperlukan, trafo pun datang dalam waktu yang relatif cepat.

Beban Kerja Vibrator

Semakin besar trafo vibrator yang terpasang, maka berat bahan yang dapat diolah akan semakin berat. Dalam perancangan, sebaiknya memperhatikan beban trafo sebelumnya. Bila sebelumnya telah pernah merancang pengaduk, maka besarnya trafo penggetar dapat dijadikan patokan untuk menentukan ukuran trafo baru. 

Selain pertimbangan beban, pertimbangkan juga lamanya trafo tersebut harus bekerja selama beroperasi. Dengan trafo yang lebih besar akan membuat trafo dapat bekerja lebih lama tanpa merusaknya. Cara untuk menghitung daya trafo dapat melihat artikel sebelumnya. 

Author: Wikikomponen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *