Jenis Kerusakan Generator Dan Cara Memperbaiki Mesin Genset

Jenis Kerusakan Generator Dan Cara Memperbaiki Mesin Genset

WikiKomponen.com – Artikel kali ini WikiKomponen akan membahas tentang jenis kerusakan generator dan cara memperbaiki mesin genset setelah melakukan analisa terhadap ciri-ciri beserta gejala kerusakan. Penyebab kerusakan yang berbeda dapat menunjukkan tanda-tanda kerusakan yang berbeda pula.

Jenis Kerusakan Generator Dan Cara Memperbaiki Mesin Genset

Daftar Isi

Jenis Kerusakan Generator Dan Cara Memperbaiki Mesin Genset

Mungkin anda pernah mendengar seorang teknisi yang mengaku dapat mengetahui jenis kerusakan genset hanya dengan cara mendengar bunyi mesin genset. Namun, tentu saja hal ini tidak dipelajari hanya dengan membaca banyak buku teori saja.

Untuk mampu melakukan hal tersebut, tentu bukan sebuah hal yang mudah dan perlu pengalaman hingga belasan tahun bahkan puluhan tahun.

Walaupun artikel ini tidak bisa membuat anda menjadi seorang yang ahli dalam memperbaiki genset, namun minimal tips berikut ini akan mampu membuat anda mengetahui kerusakan ringan yang terjadi pada mesin.

Gejala Kerusakan Generator

  • Mesin Tidak Bisa Start
  • Mesin Segera Mati Segera Setelah Di Start
  • Tegangan Atau Voltase Tidak Sesuai
  • Asap Tebal Hitam

Mesin Tidak Bisa Start

Penyebab mesin start dapat disebabkan oleh beberapa hal antara lain:

  • Kerusakan aki atau aki tidak bekerja. Mengganti dengan aki baru merupakan cara yang paling tepat untuk mengatasi kerusakan demikian.
  • Kerusakan motor stater jika stater tidak bekerja. Walaupun kondisi aki dalam keadaan baik, namun jika stater mengalami kerusakan, maka mesin tetapi tidak akan dapat dihidupkan.
  • Tekanan udara dalam tangki udara terlalu rendah.

Mesin Segera Mati Segera Setelah Di Start

  • Kemungkinan terdapat air dalam ruang bakar. Kondisi bahan bakar yang kurang baik dapat menyebabkan mesin mengalami hal tersebut. Hal ini karena residu uap air yang menumpuk dalam ruang mesin.
  • Sirkulasi udara terganggu sehingga mengganggu kerja mesin. Sirkulasi udara yang terganggu dapat menyebabkan pembakaran mesin.
  • Katup pompa bahan bakar tersumbat atau kotor
  • Saringan udara kotor. Lakukan perawatan rutin untuk mesin yang sering dipakai, sehingga terbebas dari sumbatan debu yang menutup saluran udara.
  • Timing injection kurang pas. Biasanya timingnya terlalu cepat, sehingga harus disetel ulang.

Tegangan Voltase Tidak Keluar Atau Tidak Sesuai

Pada kasus tegangan tidak keluar ataupun tegangan tidak sesuai yang diharapkan, terdapat beberapa hal yang mungkin menjadi penyebabnya. Penyebab-penyebab berikut ini merupakan poin-point yang harus diperiksa sebelum melanjutkan ke bagian lain

Berikut ini merupakan kemungkinan penyebabnya:

  • Terjadi kerusakkan pada kabel PGM
  • Kerusakkan pada indikator voltmeter
  • Bagian Proteksi AVR bekerja, sehingga AVR tidak bekerja
  • Varistor rusak
  • Rectifier pada exciter rusak
  • AVR rusak
  • Gulungan Exciter mengalami kerusakan
  • Pengaturan speed control atau RPM terlalu tinggi atau terlalu rendah
  • Kerusakan potensio trimming
  • Kerusakan Stator

Asap Tebal Warna Hitam

Asap tebal yang berwarna hitam menunjukkan adanya gangguan dalam pembakaran. Hal ini biasanya karena kelebihan supply solar. Penyebab kelebihan supply solar tersebut dapat karena penyetelan yang kurang tepat, nozel yang sudah aus, atau tidak pernah dilakukan penyetelan ulang.

Demikian sekilas jenis kerusakan generator dan cara memperbaiki mesin genset untuk kerusakan dan gangguan ringan. Semoga bermanfaat.

Author: Wikikomponen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *