Cara Mengetahui Voltase Dioda Melalui Kode Tipe

Cara Mengetahui Voltase Dioda Melalui Kode Tipe

WikiKomponen.comCara Mengetahui Voltase Dioda Melalui Kode Tipe. Setiap dioda memiliki kode berupa IN4001, IN4002 hingga IN4007. Penulisan kode demikian memililki arti yang menunjukan besarnya voltase yang dapat dibebankan pada dioda tersebut.

Daftar Isi

Cara Mengetahui Voltase Dioda Melalui Kode Tipe

Dari kode yang terdapat pada bodi sebua dioda, kita dapat mengetahui bahwa setiap kode mewakili sebuah nilai tegangan yang mampu dibebankan pada dioda tersebut.

Cara Mengetahui Voltase Dioda

Berikut ini merupakan voltase yang dapat dibebankan pada dioda:

Cara Baca Kode Jenis Dioda Seri INXXXX

  • IN4001 untuk tegangan 50 Volt
  • IN4002 untuk tegangan 100 Volt
  • IN4003 untuk tegangan 200 Volt
  • IN4004 untuk tegangan 400 Volt
  • IN4005 untuk tegangan 600 Volt
  • IN4006 untuk tegangan 800 Volt
  • IN4007 untuk tegangan 1000 Volt
Cara Mengetahui Voltase Dioda Melalui Kode Tipe
Daftar Voltase Peak Dioda

Sedangkan kode 4 sendiri menunjukan dioda dengan rating 1 A. Jangan mengaplikasikan dioda dengan voltase yang lebih rendah pada sirkuit yang memiliki voltase kerja peak melebihi kemampuan dioda tersebut. Kesalahan penggunaan akan mengakibatkan dioda tersebut rusak. Sebaliknya mengaplikasikan dioda dengan voltase yang lebih tinggi tidak menimbulkan masalah.

Selain cara mengenal voltase dioda melalui tipenya, seringkali dioda sudah tidak diketahui tipenya. Maka dalam hal ini terdapat beberapa tips dan trik agar dapat mengenal voltase dioda. Hal ini akan dijelaskan pada bagian cara mengetahui amper dioda. Caranya kurang lebih sama antara menebak amper dioda dan menebak voltase dioda.

Cara Baca Kode Jenis Dioda Baut

  • 25HFR120 . Jenis ini mempunyai arti dioda tersebut memiliki arus maksimum25A, dan R artinya polaritas Reverse, serta 120 artinya memiliki voltase maksimum 1200 volt.
  • 40HF40. Jenis ini dapat diartikan memiliki arus maksimum 40A, polaritas Forward, serta voltase maksimum yang dapat ditangani hingga 400V.

Cara Mengetahui Amper Dioda

Selain mengetahui voltase dioda, hal lain yang tidak kalah penting adalah cara mengetahui amper dioda. Penggunaan dioda yang terlalu kecil akan sangat merugikan karena dioda baru yang dipasang akan kembali rusak. Sedangkan dioda yang terlalu besar biasanya akan lebih mahal dibandingkan dengan harga dioda kecil.

Cara termudah untuk mengetahui amper dioda adalah dengan mengacu pada spesifikasi produsen ataupun data sheet yang tertera di internet melalui pencarian tipenya.

Namun yang menjadi masalah adalah dioda yang sudah lama terpasang biasanya tidak terbaca lagi tipenya. Untuk hal demikian ada cara praktis yang bisa dipergunakan.

Menebak Nilai Amper

Ingat, untuk menebak bukan asal tebak. Ada trik dan cara yang harus dilakukan sebelum menebaik. Dengan cara menebaik yang lebih ilmiah, dijamin tebakan anda akan lebih jitu dibandingkan dengan asal tebak.

Carilah kabel yang berada paling dekat dengan dioda. Dengan mengetahui diameter ukuran kabel yang dipergunakan, maka kita akan mengetahui berapa besar arus maksimum yang diizinkan mengalir melalui kabel tersebut. Dalam arti, arus yang mengalir menuju ke dioda tidak mungkin lebih besar dari arus ukuran kabel tersebut. ( Baca hubungan ukuran kabel dan amper )

Melihat Spesifikasi Peralatan

Pada sebuah charger AKI tertulis 20A, maka dapat dipastikan dioda yang dipergunakan tidak akan lebih dari 25A, sehingga penggunaan dioda pengganti dengan kapasitas 25A seharusnya aman.

Melihat Amper Sumber Listrik

Arus sebelum masuk ke dioda berasal dari power supply atau trafo. Periksa spesifikasi trafo. Jika arus yang disupply melalui trafo ke dioda adalah 25A, maka dapat dipastikan dioda yang dipergunakan adalah 25A atau lebih. Pilihlah beberapa amper di atasnya sebagai faktor keamanan.

Demikianlah sedikit info cara mengetahui voltase dioda melalui kode tipe yang tertulis pada bodi dioda. Semoga bermanfaat.

Author: Wikikomponen

23 thoughts on “Cara Mengetahui Voltase Dioda Melalui Kode Tipe

  1. KALU DIODA T25-4-B2 APA BISA DIGANTI DENGAN DIODA PERSAMAAN?* TOLONG PERSAMAA DIODA TERSEBUT?

    1. tergantung voltase yang dipakai. 5408 memiliki fungsi untuk voltase lebih tinggi dari 5402. jika hanya pakai belasan voltase keduanya bisa saling menggantikan. namun voltase yang dipakai diluar kemampuan 5402 maka sebaiknya cari yang sesuai. lihat voltase maksimum di google.

  2. Kak. Kalau dioda 1N4001 rusak apakah bisa di ganti dengan 1N4007 atau di atas 1N4001. Terimakasih..

    1. ampernya berbeda. Cari yang ampernya sama. in400x hanya sebesar 1A saja. Terlalu kecil

    1. Bisa cari di data sheet atau spesifikasi komponen s3k74 di google.

  3. Saya punya dinamo altenator 12v/120A, besarsn dioda yang harus dipakai berapa..???

    Sudah gabti dioda tapi penggunaan maksimal kurang lebih 2 minggu…
    Mohon bantuannya…

    1. Pilih dioda yang lebih besar. Dioda di pasaran banyak yang tertulis 150A, tetapi isi sekitar 100A. Pilihlah dioda mminimal 200A.Akan lebih baik jika 300A. Harga dioda 200A dan 300A tidak banyak berbeda.

  4. Brarti kalau misalnya dioda aslinya in4001 dan saya ganti ke in4007 tidak masalah kan pak? Maaf pemula

    1. Gak masalah. IN4007 dan seriesnya bukan dioda zener. Tetapi merupakan dioda penyearah. Silakan diganti dengan voltase lebih tinggi. Tetap aman dan bekerja sempurna. Sebaliknya walaupun diganti dengan amper lebih besar, kalau voltnya tidak mencukupi malah akan rusak. Jadi amper sama, voltase kerja maksimum lebih besar aman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *